0
0
0
share
#programmer#notepad++#tekseditorgratis
0 Komentar
Notepad++, Teks Editor Powerfull Bagi Programmer
Bagi seorang programmer yang setiap saat selalu bergelut dengan kode-kode program tentu saja sudah sangat akrab dengan aplikasi teks editor ataupun berbagai IDE yang dipakai untuk menuliskan kode program nya. Teks editor ini ada banyak jenisnya, dan dari sekian banyak teks editor ini sebagian besar diantaranya adalah gratis.
Kali ini CodePolitan akan bahas mengenai sebuah aplikasi teks editor yang gratis serta powerfull yang dapat digunakan oleh programmer dalam menuliskan kode-kode, Notepad++. Notepad++ merupakan teks editor yang dapat digunakan secara gratis dan open source.
Notepad++ mendukung banyak bahasa diantaranya: Assembly, C, C++, C#, CSS, HTML, Java, Javascript, Pascal, Perl, PHP, Python, Ruby, Shell, SQL, VB, XML, dan lain sebagainya. Notepad++ ini memiliki banyak kelebihan bila dibandingkan dengan Notepad bawaan Windows yang pertama, seperti memiliki GUI yang baik dan menarik. Selain itu, Notepad++ juga dapat ditambahkan berbagai plugin yang bisa semakin mempermudah pekerjaan programmer. Dan juga Notepad++ terdapat versi portabelnya. Dan kelebihan lainya adalah Notepad++ ini dapat diunduh dan digunakan secara gratis.
Pada tanggal 1 Januari 2015 lalu, Notepad++ telah me-release versi terbaru yaitu versi 6.7.3, dan pada tanggal 10 Januari 2015 kembali me-release versi yang terbaru yaitu 6.7.4 Je Suis Charlie Edition. Di versi yang terbaru ini, Notepad++ memiliki fitur-fitur tambahan seperti berikut:
- Tampilan dokumen dengan Tab
- Drag-and-drop
- Multiple Clipboard (dibutuhkan plugin tambahan)
- Split layar untuk editing dan scrolling yang tersinkronisasi
- Spell checker (dibutuhkan plugin Aspell)
- Mendukung berbagai macam format enkoding teks misalnya Unicode
- Find and replace
- File comparison
- Zooming
- Syntax Highlighting dan syntax folding, yang memudahkan pengguna dengan manampilakan warna yang berbeda dalam penulisan syntax agar lebih mudah dikenali.
- WYSIWYG (What You See Is What You Get) sehingga pengguna dapat mencetak hasil sesuai yang dituliskan dalam program termasuk warna dan configurasi font syntaxnya.
- Style Configurator, yang memungkinkan Software Notepad++ untuk mengatur warna beckground, huruf ukuran dan jenisnya.
- Multi-Document, yang memungkinkan Software Notepad++ mengedit dua file secara bersamaan.
- Multi-View, yang memungkinkan Software Notepad++ membuka banyak file dalam satu window dengan tab yang user friendly.
- Search support, mempermudah pencarian kata kunci pada syntax yang rumit.
Diatas hanyalah sebagian dari banyak fitur yang dimiliki Notepad++, untuk informasi lebih lanjut mengenai Notepad++ dan mengunduhnya langsung saja ke website resminya: http://www.notepad-plus-plus.org/.
(ap/notepad-plus-plus.org)0
0
0
share