0
0
0
share
#Developer#programmer#kerja#kerjaremote
0 Komentar
Kerja Remote, Kerja Modern Masa Kini
Kini kerja remote telah menjadi salah satu era kerja modern masa kini khususnya bagi para programmer atau developer. Sebelum ke inti, apa ada yang tahu arti kerja remote? Oh yang kerja mainin remote TV di rumah itu ya? (dulu saya sempat berpikir begitu. Hehehe. :D) Jawabannya bukan seperti itu. Menurut saya, kerja remote adalah kerja yang bisa dilakukan di mana saja dengan seseorang atau perusahaan yang jaraknya jauh bahkan sangat jauh. Dengan bermodal empat hal: koneksi internet, listrik, skill serta tanggung jawab maka kita paling tidak sudah bisa melakukan kerja remote.
Berikut saya kemas seputar kerja remote dengan model QA.
Q: Apa sih keuntungan dan kerugian dari kerja remote?
A: Keuntungan: kita bisa dekat dengan keluarga, kerja lebih fleksibel, penghasilan lebih banyak daripada pekerja kantoran, dan masih banyak lagi. Kerugiannya: kita bakal dianggap “pengangguran”. Kenapa? Karena kita terus diam di rumah, kalo koneksi internet dan listrik putus ya gawat berat bagi pekerja remote, dan masih banyak lagi.
Q: Terus bagaimana cara kita berkomunikasi dengan perusahaan atau klien?
A: Kita bisa pakai social media, layanan chat kerja remote (saya belum tahu ada atau ngga), pakai trello, dan masih banyak lagi.
Q: Bagaimana cara nya mendapatkan kerja remote?
A: Salah satu referensi yang bagus bisa di upwork.com
Q: Kalau kita udah selesai ngerjain dan dianggap benar oleh klien, upah kerja kita dikirim lewat apa?
A: Biasanya pakai paypal, transfer bank atau mungkin wesel pos
Q: Apa kerja remote sama dengan kerja kantoran?
A: Sama seperti kerja kantoran namun jarak yang memisahkan. Hihihi. :D
Q: Wah berarti kerja remote gampang ya?
A: Gampang dalam artian kita sudah menguasai skill yang diminta dan bertangggung jawab seperti terus komunikasi dengan klien.
Yap, sekian mengenai sekilas artikel kerja remote. Untuk teman - teman yang ingin belajar kerja remote, berikut saya bagikan sebuah majalah (lebih tepatnya) bernama “Remote Voice Volume 1”, hasil karya mas Rahmat Awaludin salah satu member Kami Kerja Remote dan Laravel Indonesia bersama rekan - rekannya. Untuk link nya bisa klik di sini. Semoga bermanfaat. :D
(satyakresna/penjelajahtekno)
0
0
0
share