0

0

0

share


#javascript#ibm#security#cross-platform
0 Reaksi

0 Komentar

IBM Worklight, Bikin Aplikasi Cross Platform Lebih Mudah

Profile
Yana Permana

8 Maret 2015

IBM Worklight, Bikin Aplikasi Cross Platform Lebih Mudah

Saat membuat aplikasi kadang hanya bisa berjalan pada satu platform saja. Dan jika ingin mengembangkan aplikasi yang sama untuk plaftorm yang berbeda kadang harus mempelajari coding bahasa pemrograman yang lainnya lagi. Misal, ketika membuat sebuah aplikasi Android maka harus belajar Java. Dan jika ingin membuat untuk platform yang lain seperti web maka harus mempelajari Javascript atau pun PHP. Namun masalah ini sudah bisa diatasi dengan IBM Worklight.

IBM menghadirkan sebuah plugin menarik untuk Eclipse IDE dalam pembuatan aplikasi cross platform. Pada plugin ini, pembaca hanya perlu coding sekali saja dalam membuat aplikasi untuk platform yang berbeda-berbeda diantaranya Web, Android, iPhone, Blackberry dan lain-lain. IBM Worklight juga dikenal dengan IBM MobileFirst Platform.

Dengan plugin ini, membuat aplikasi cross platform menjadi lebih mudah. Syaratnya, pembaca hanya perlu menguasai Javascript, HTML5, dan CSS saja. Cukup mudah bukan, layaknya membuat aplikasi web.

Disamping itu, manajemen source code lebih teratur. Misal pembaca ingin memperbaharui codingnya, maka tidak perlu mengubah satu per satu pada semua platform. Cukup mengubah pada main projectnya saja.

IBM Worklight mempunyai 4 komponen utama: studio, device runtime components, worklight server, dan console. Studio adalah plugin untuk Eclipse IDE. Device runtime component merupakan SDK yang membuat coding bisa berjalan pada device. Worklight server adalah server yang menyediakan informasi untuk aplikasi yang nantinya mengakses back-end aplikasi. Console adalah monitor untuk mengatur dan melihat status aplikasi.

IBM Worklight juga mempunyai dukungan JSON untuk penyimpanan data, Adapters untuk mengambil data dari server back-end dan bisa melakukan request HTTP dan SQL. Tak kalah penting library Javascript yang sudah built-in diantaranya jQuery Mobile, Dojo Mobile dan Sencha.

[embed]https://www.youtube.com/watch?v=nqB-zXN9z08[/embed]

Bagaimana keamanan aplikasi yang dihasilkan IBM Worklight? [1]Device mobile kini menjadi pilihan utama dalam mengakses internet, dan bisa menjadi target oleh hacker dan cracker yang mampu mencuri informasi pribadi dan data bisnis dalam satu tempat. Keamanan sudah menjadi hal yang wajib untuk aplikasi mobile agar bisa menghindari hal tersebut.

Dengan IBM worklight pembaca bisa melakukan scanning terhadap aplikasi yang sedang dibuat. Melakukan otentifikasi device dan users dengan sudut pandang server-side, juga bisa melakukan pemblokiran terhadap hal yang mengganggu seperti bots, malicious akses. Hal lain adalah perlindungan data JSON, terdapat pilihan untuk melindunginya dengan password.

Perlu spesifikasi tinggi kah untuk menggunakannya? Tentu tidak, plugin ini termasuk ke dalam Light Development. Apakah perlu membeli untuk plugin ini? Tidak perlu karena plugin ini free for developer edition, pembaca tidak perlu membayar untuk menggunakannya. Juga tersedia versi enterprise untuk perusahaan, pembaca harus membeli lisensinya.

Untuk memulainya pembaca harus mempunyai Eclipse IDE terlebih dahulu, dan bisa melakukan instalasi melalui Eclipse Marketplace. Karena menggunakan Eclipse IDE, plugin ini bisa berjalan di sistem operasi Linux, MAC, dan Windows.

(yp/asmarterplanet)

0

0

0

share