0
0
0
share
0 Komentar
Class Interface
Dalam pemrograman Java, ada istilah umum yang sering Anda dengar yakni, interface. Tapi di Java, class interface itu bukanlah sebuah class yang isinya itu ada GUI/Visual nya. Class interface merupakan kelas abstrak. Jarang dipakai memang oleh para programmer pemula. Di dalam class interface, hanya boleh berisi konstanta dan method. Berikut contoh pendeklarasiannya.
public interface Cetak {//Method
void cetakAngka();
void cetakHuruf();
//Variable konstanta
int angka = 10;
String huruf = "A";
}
Pada contoh diatas, itu merupakan sebuah class interface Cetak dimana, dalam class interface Cetak berisi 2 buah method dan 2 buah variable. Kemudian, untuk cara penggunaannya. Kita perlu buat sebuah class Main. Dan berikut source codenya.
public class Main { public static void main(String[] args) { // Buat objek dari class printAll new printAll(); } }// Untuk menggunakan class interface, // pada class yang menggunakan interface harus menggunakan keyword implements class printAll implements Cetak {
// Pendeklarasian method cetakAngka @Override public void cetakAngka() { System.out.println(angka); } // Pendeklarasian method cetakHuruf @Override public void cetakHuruf() { System.out.println(huruf); } // konstruktor public printAll() { // Panggil method cetakAngka cetakAngka(); // Panggil method cetakHuruf cetakHuruf(); }
}
"Lalu apa sih fungsi dari class interface ini dalam peng-codingan kita?" Dari segi kerapian, class interface jelas membantu seorang programmer dalam hal konsistenan pemberian nama method yang sama untuk tiap class apabila tiap - tiap class tersebut memiliki method - method yang sama. "Apa cuma kerapian saja?" Eh, jangan salah sangka ya. Dalam coding, kerapian itu sangat diperlukan. Okelah, untuk saat ini Anda bilang "Ah, buat apa sih. Nggak penting...." tapi, ketika Anda terlibat dalam proyek besar yang melibatkan banyak programmer lain maka, saya yakin Anda bakalan menarik perkataan - perkataan Anda tersebut.
0
0
0
share